KETENTUAN UMUM:
- Lomba foto terbuka untuk umum dan pelajar.
- Lokasi Pemotretan di seluruh wilayah INDONESIA.
- Setiap peserta diperbolehkan mendaftarkan lebih dari 1 karya foto.
- Bebas menggunakan segala jenis dan merek kamera digital maupun device digital lainnya.
- Foto yang dilombakan adalah hasil karya sendiri periode pemotretan tanggal 1 Januari 2016 – 16 Desember 2016 (Dibuktikan melalui data EXIF) , plagiasi dan pelanggaran hak cipta tidak diperkenankan.
- Foto tidak mengandung unsur SARA, pencemaran nama baik, pornografi, kekerasan, atau unsur lain yang termasuk pelanggaran hukum. Isi foto sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.
- Foto yang dilombakan adalah foto digital berwarna (bukan hitam putih/ black and white), tidak sedang diikutkan pada kompetisi dan belum pernah menjuarai lomba foto.
- Pengolahan foto sebatas pada cropping, brightness – contras dan saturation. Penggabungan dua foto atau lebih (montage) tidak diijinkan.
- Peserta dilarang membubuhkan tanda (water mark) dalam karya yang dilombakan.
- Foto yang diikutkan lomba tidak akan dikembalikan, dan menjadi koleksi panitia.
- Panitia berhak mengunakan foto peserta selama untuk kepentingan promosi dengan mencantumkan nama fotografer.
- Foto yang dikirimkan setelah batas waktu penerimaan, tidak akan disertakan dalam penilaian atau pameran.
- Pemenang wajib mengirimkan file foto asli untuk diverifikasi oleh panitia dan juri.
- Panitia akan mengambil 2 finalis untuk masing – masing kategori peserta.
- Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
- Setiap peserta yang telah mengirimkan fotonya, dianggap tunduk dan menyetujui segala peraturan yang telah ditentukan panitia EPC 2016.
KATEGORI PESERTA:
- Umum (dibuktikan dengan melampirkan scan KTP/Kartu identitas lain)
- Pelajar/Mahasiswa (dibuktikan dengan melampirkan scan kartu tanda pelajar/mahasiswa)
KEIKUTSERTAAN LOMBA:
- Pengiriman foto dibuka mulai tanggal 16 November 2016
- Pengiriman foto akan ditutup pada tanggal 16 Desember 2016, Pukul 23.59 WIB
- Biaya pendaftaran yaitu Rp 20.000,- per 1 foto yang didaftarkan. Pembayaran dapat dilakukan melalui transfer ke rekening berikut: BRI Nomor Rekekening 1298-01-001345-53- 2 a.n. Alfi Nur Wahidah.
- Foto yang dikirimkan berupa file soft copy, dengan ukuran sisi terpendek minimal 1000 pixel, resolusi minimal 72 dpi dengan format JPG/JPEG, ukuran file minimal 1 MB. Foto yang tidak sesuai dengan ukuran yang ditentukan tidak akan diikutkan dalam penjurian.
- File foto yang dikirimkan harus mencantumkan data foto berupa:
- Judul Foto
- Lokasi Pengambilan Foto
- Tanggal Pengambilan Foto
- Narasi Singkat Tentang Foto (Max 200 kata)
- Nama Fotografer
- Kategori Peserta (Pelajar/Umum)
- Nomor Handphone, Data Diri dan Alamat Lengkap
- Melampirkan Scan Slip Bukti Pembayaran/Transfer
- Melampirkan scan kartu identitas sesuai Kategori Peserta
- File dikirim via email dengan subyek berikut: EPC_Nama Fotografer_Judul Foto_Kategori Peserta. Contoh: EPC_DINDA BESTARI_BUANG SAMPAH SEMBARANGAN_UMUM
- Pengiriman foto melalui email submitforepc2016@gmail.com. File yang telah diterima akan mendapat email balasan dari panitia.
- Finalis yang terpilih akan dipanggil dihubungi langsung oleh panitia dan dimohon mengirimkan file foto asli resolusi tinggi dengan data EXIF lengkap.
- Pemenang akan diumumkan melalui Website EPC 2016 pada tanggal 21 November 2016 (tentatif).