Sekolah Pascasarjana – (SP) Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kompetensi mahasiswa, Program Studi Magister dan Doktor Penyuluh Pembangunan/ Pemberdayaan Masyarakat menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dengan tema Guyub Rukun Seduluran Saklawase. Kegiatan diadakan pada hari selasa dan rabu tanggal 20-21 Agustus 2024 berlokasi di Desa Wisata Petingsari. Rangkaian kegiatan KKL diantaranya adalah mendengarkan pemaparan materi pertama dengan tema Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Tanggap Bencana dan materi kedua dengan tema “Kewaspadaan Terhadap Bencana Alam”. Tidak berhenti sampai di situ, mahasiswa juga diajak untuk mengelilingi dan mengunjungi UMKM-UMKM yang berada di Desa Wisata Petingsari diantaranya UMKM Jamur Pak Yoyok, UMKM Kopi Tunggak Semi, UMKM Wedang Uwuh, dan terakhir UMKM Wedang Gedhang.
Di dalam sambutannya, Koordinator Program Studi S3 Penyuluh Pembangunan/ Pemberdayaan Masyarakat Dr. Sapja Anantanyu, M.Si. menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan agar ‘mahasiswa dapat merasakan dan mengaitkan antara teori yang diperoleh di bangku kuliah dan praktik yang terjadi dilapangan, khususnya pemberdayaan masyarakat yang telah dilakukan oleh Masyarakat Desa Wisata Petingsari’. Sejalan dengan pendapat tersebut, Dr. Dwiningtyas Padmaningrum, M.Si selaku Koordinator Program Studi S2 Penyuluh Pembangunan/ Pemberdayaan Masyarakat mengungkapkan bahwa ‘Pengetahuan mahasiswa tidak hanya cukup diperoleh dari bangku kuliah, tetapi perlu dikaitkan dan dihubungkan dengan kondisi yang berada di masyarakat’. Bahkan program studi mendorong mahasiswa untuk membuat laporan kegiatan menjadi yang outputnya akan dibuatkan book chapter yang berisikan berbagai praktik baik dari kegiatan pemberdayaan di Desa Wisata Petingsari.